Dalam dunia industri, Geotextile Woven dan Non Woven adalah bahan yang sangat dibutuhkan. Keduanya sebenarnya merupakan klasifikasi geotekstil atau sering disebut geotextile yang notabennya terbuat dari polyester atau polypropylene. Namun apa perbedaan Geotextile Woven dan Non Woven?
Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membahas beberapa perbedaan antara Geotextile jenis Woven dengan Non Woven. Penasaran? Langsung saja, berikut ulasan selengkapnya untuk anda.
Perbedaan Geotextile Woven dan Non Woven
Sebenarnya terdapat beberapa perbedaan dasar antara kedua bahan Geotextile ini. Adapun beberapa perbedaannya dapat dilihat dari beberapa aspek berikut ini:
Bentuk Perbedaan Geotextile Woven dan Non Woven
Salah satu aspek yang dapat dijadikan pembeda antara Geotextile jenis Woven dan Non Woven adalah bentuknya. Geotextile jenis Woven memiliki bentuk yang ter anyam dan mirip dengan bentuk karung besar. Sebagian besar jenis Woven ini diproduksi dalam warna hitam.
Berbeda dengan jenis Woven, Geotextile Non Woven memiliki bentuk yang tidak teranyam dan mirip dengan kain karpet. Dalam dunia industri sendiri, Geotextile Non Woven ini sering disebut dengan fabric filter. Untuk warna Geotextile jenis Non Woven diproduksi dalam warna putih.
Fungsi Perbedaan Geotextile Woven dan Non Woven
Aspek lainnya yang membedakan kedua jenis Geotextile ini adalah fungsinya. Meskipun berasal dari jenis polimer yang sama, namun keduanya memiliki fungsi atau kegunaan yang sedikit berbeda. Adapun perbedaanya adalah sebagai berikut:
Fungsi Geotextile Jenis Woven
Jenis Geotextile ini lebih banyak digunakan untuk kebutuhan proyek yang berhubungan dengan penguatan tanah.
Geotextile Woven merupakan bahan yang dapat dipergunakan untuk menstabilkan dan juga menguatkan tanah. Hal tersebut, dikarenakan bahan ini memiliki daya tarik yang kuat dan juga koefisien geser yang tinggi.
Biasanya penggunaan Geotextile jenis Woven ini banyak ditemukan dalam proyek perkerasan jalan hingga pemadatan tanah.
Baca juga: Daftar Produk Dari Jasa Setup Bengkel Spesial
Fungsi Geotextile Jenis Non Woven
Dibandingkan dengan Geotextile Jenis Woven, Geotextile jenis Non Woven dapat dikatakan memiliki lebih banyak keunggulan dan fungsi dalam industri dan proyek. Adapun beberapa fungsi dari jenis Geotextile yang satu ini adalah sebagai berikut:
Sebagai Pemisah/Separator
Salah satu fungsi dari Geotextile Jenis Non Woven adalah menjadi pemisah atau separator. Geotextile ini dapat digunakan untuk mencegah bercampurnya 2 material, contohnya air dan tanah.
Pengaplikasikan Geotextile Non Woven sebagai separator ini dapat ditemukan pada proyek pembangunan jalan. Pada proyek pembangunan jalan, Geotextile Non Woven berfungsi untuk mencegah lumpur masuk ke sistem perkerasan.
Sebagai Penyaring/Filyer
Geotextile Non Woven juga memiliki fungsi sebagai penyaring atau filter. Bahan ini memiliki sifat permeabel dan berfungsi untuk mencegah partikel-partikel tanah agar tidak terbawa air. Banyak pekerjaan drainase bawah tanah yang membutuhkan fungsi dari Geotextile Non Woven.
Sebagai Penstabil/Stabilisator
Sama halnya dengan Geotextile jenis Woven sebelumnya. Geotextile jenis Non Woven ini juga dapat digunakan dalam proyek pembangunan, khususnya yang berhubungan dengan penguatan tanah.
Geotextile ini dapat membantu memperkuat dan menstabilkan tanah. Itulah mengapa Geotextile ini disebut memiliki fungsi Reinforcement. Biasanya aplikasi dari penggunaan Geotextile Non Woven ini lebih banyak ditemukan pada proyek penimbunan tanah dan juga penguatan lereng.
Jual Geotextile Woven dan Non Woven Murah
Jika anda membutuhkan Geotextile Woven atau Non Woven untuk kebutuhan industri atau proyek, di CV Mega Abadi Perkasa dapat membantu anda dalam penyediaan kedua bahan tersebut. Kami adalah distributor Geotextile yang berdiri sejak tahun 2013 dan telah melayani pemesanan Geotextile dari banyak pabrik, industri dan proyek konstruksi.
Kami melayani pemesanan Geotextile untuk seluruh wilayah kota di Indonesia, terutama kota Jakarta yang menjadi basis utama bisnis kami. Harga jual Geotextile yang kami tawarkan pun adalah salah satu yang termurah di Indonesia.
Selain menjual bahan Geotextile jenis Woven dan juga Non Woven. Kami juga menjual produk Geotextile lainya seperti Non Woven Felt dan juga Geobag. Untuk selengkapnya, anda dapat langsung menghubungi situs resmi kami di nonwoven-geotextile.com
Pemesanan Geotextile Woven dan Non Woven
Untuk pemesanan Geotextile Woven dan Non Woven, anda dapat menghubungi layanan customer service jual Geotextile Woven dan Non Woven di nomor 0838726723
Proses pemesanan ataupun konsultasi seputar bahan Geotextile yang kami sediakan juga dapat dilakukan melalui layanan email kami yang tercantum di halaman kontak website kami.
Kami akan siap melayani pertanyaan dan pemesanan Geotextile anda dengan cepat selama jam operasional kami (08.30 -17.00).
Kantor Operasional CV Mega Abadi Perkasa
Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa basis utama usaha kami berada di kota Jakarta. Untuk anda yang ingin melakukan pemesanan langsung melalui kami, anda dapat langsung mendatangi kantor distributor Geotextile Woven dan Non Woven kami di alamat berikut:
Komplek Kedoya Baru Blok A No. 11, Jakarta Barat, Indonesia
Kantor operasional kami beroperasi setiap senin-sabtu dari jam 08.30 sampai 17.00 sore. Pastikan jika anda mendatangi kami pada jam operasional kami.